PERAYAAN IMLEK 2023
PERAYAAN IMLEK 2023
Oleh: Aliya Wachidatun Nisa’
Minggu, 22 Januari 2023 Hari Raya Imlek, adalah salah satu hari yang diperingati sebagai hari rayanya umat China. Apakah kalian mengetahui kenapa hari raya imlek kita harus libur sekolah dan bekerja bagi yang sudah bekerja, Imlek dalam perayaan umat China adalah tahun baru dalam kalendernya yang biasa dikenal dengan kalender Lunar. Sebagai Negara yang beragam keyakinannya ini patutnya kita menghargai hari raya umat lain. Perhitungan kalendernya cukup berbeda dengan tahun baru masehi memang, ketetapannya yang berdasarkan siklus bulan dan matahari-Dikutip dari China Highlights.
Berdasarkan penanggalan china tahun 2023 zodiak China/shio kelinci dengan elemen air, sehingga pada 22 Januari ini menjadi hari pertama dalam kalender China sebagai tahun baru kelinci air. Kelinci air ini menandakan umur panjang hingga kedamaian serta kemakmuran, dapat disederhanakan bahwa tahun kelinci air ini adalah tahun harapan dengan berbagai ramalan yang menyertainya.
Cukup menarik apabila ditelisik dari sejarah yang melatar belakangi adanya perayaan imlek ini. Sebuah legenda China menjelaskan adanya suatu tempat yang sangat takut apabila didatangi oleh monster bernama Nian. Rakyat setempat takut akan kedatangannya untuk memakan segala makanan yang dimiliki dengan menyakiti dan memakan semua orang. Lambat laun masyarakat paham bahwa Nian takut dengan warna merah dan suara yang keras. Sejak saat itu masyarakat meramaikan tahun baru mereka dengan menggelar gulungan merah, lentera merah, jeruk keprak, serta dengan hal yang bising dentum ramai tari barongsai. Diharapkan dengan upaya tersebut sang monster Nian tidak datang menggaggu mereka.
Hari raya imlek ini semestinya dapat kita jadikan sebagai salah satu modal kita untuk menyadarkan diri bahwa bersatu untuk kepentingan bersama, bersatu menyelesaikan masalah, dan sebagai bentuk ukhuwah basyariyah (persadaraan sesame umat manusia), ukhuwah islamiyah (persaudaraan sesame umat islam), dan ukhuwah wathaniyah (persaudaraan kebangsaan).
Komentar
Posting Komentar