IDUL FITRI 1444 H

HARI RAYA IDUL FITRI Oleh : Dicky Setiya Firasat
Umat muslim memiliki beberapa perayaan besar salah satunya adalah Idul Fitri yang berte merupakan perayaan utama dan paling ditunggu-tunggu oleh umat muslim di seluruh dunia. Hari Raya Idul Fitri menandai akhir Ramadhan dan berakhirnya puasa bulan suci umat muslim, Idul Fitri adalah salah satu dari dua hari raya besar dalam kalender Islam selain Idul Adha. Hari Raya Idul Fitri 2023/1 Syawal 1444 H juga sering disebut sebagai Hari Kemenangan oleh umat muslim, karena sebelum merayakan Idul Fitri umat muslim diwajibkan untuk berpuasa ramadhan selama satu bulan penuh dengan bersabar menahan lapar, haus, dan hawa nafsu. Umat muslim merayakan Idul Fitri dengan berkumpul bersama keluarga dan sanak saudara menikmati makanan dan minuman spesial, Idul Fitri juga merupakan momentum untuk saling maaf dan memaafkan serta waktu untuk bersyukur atas semua nikmat Allah SWT.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PERINGATAN ISRA' MI'RAJ NABI MUHAMMAD SAW 2024

PERINGATAN TAHUN BARU IMLEK 2024

PERINGATAN HARI SANTRI NASIONAL 2024